7 MOTOR STANDAR TERKENCANG VERSI MOTORPLUS AWARD 2012

Dalam ajang Motor Plus Award 2012 terpilih tujuh motor disetiap kategori kelas. Dan ada tujuh motor yang berhak menyandang predikat Best Performance alias motor terkencang. Untuk menentukan sang jawara, Motor Plus mengadakan dua rangkaian tes. Pertama, pengujian dilakuan dengan menggunakan dynotest untuk mencari tahu power dan torsi tertinggi dari setiap motor. Kedua, test untuk handling. Kemudian dari hasil uji dyno dan handling ini ditentukan motor yang mana yang menghasilkan power terbesar dan nyaman dikendalikan. Yang lumayan mengagetkan adalah fakta ternyata power yang dihasilkan setiap motor belum sesuai dengan data brosur dari motor-motor tersebut. Emmm..

Dan yang menjadi jawara Motor Standar Terkencang tahun 2012 menurut kelas-kelasnya adalah:

1. Yamaha All New Jupiter Z1

Image

Bebek berkapasitas mesin 113.7 cc dengan kombinasi bore 50 mm x stroke 57.9 mm dan dilengkapi sistem bahan bakar injeksi ini mampu mengeluarkan power 8.20 dk dan  torsi 6.24 ft.lbs. ini menjadikan Jupiter Z1 sebagai bebek yang mempunyai power tertinggi, mengalahkan Honda Blade, Suzuki Titan dan semua bebek di kelas 100-115 cc.

2. Honda Supra X125 Helm In

Image

Bebek yang masih mengandalkan sistem bahan bakar karburator dengan kapasitas mesin 124.8 cc dan memiliki kombinasi bore 52.4 mm x stroke 57.9 mm ini mempunyai power 8.37 dk dan torsi 7.24 ft.lbs. Ini menjadikan Supra X ini sebagai bebek terkencang, mengalahkan Suzuki Shogun dan semua motor di kelas bebek 120-130 cc.

3. New Satria F-150  

Image

Bebek sport yang mengusung mesin DOHC dengan kapasitas 147.3 cc berkombinasi bore 62mm dan stroke 48.8 ini adalah bebek terkencang di kelas Bebek Sport 125-150 cc. Satria FU ini power tertingginya mencapai 11.08 dk dan torsinya sampai 7.03 ft.lbs. Dengan power sebasar itu Satria FU mengalahkan saingannya Yamaha Jupiter MX, Honda CS1 dan malah menjadikan Satira FU sebagai bebek terkencang di semua kelas bebek yang ada.

4. Honda Vario Techno CBS  

Image

Skubek yang berbekal mesin 108 cc dengan paduan bore 50 mm x stroke 55 mm ini keluar sebagai jawara skubek kelas 110 cc, menaklukan Honda Beat, Yamaha Mio Series dan Suzuki Nex. Dari hasil test didapati bahwa skubek ini bisa menghasilkan power maksimal 6.83 dan torsi maksimal 5.61.


5. Honda Vario Techno 125 PGM-FI     Image

Dilengkapi dengan sistem bahan bakar injeksi PGM-FI Motor Matic ini keluar sebagai yang terkencang di kelas Skubek 125 cc. Mesin dengan paduan bore 52.4 x stroke 57.9 ini menghasilkan power 7.67 dk dan torsi 6.80 ft.lbs. Vario 125 sukses mengungguli pesaingnya: Xeon, Skydrive dan semua skubek di kelasnya.


 6. Honda CBR 150R

Image

Dengan power 14.59 dk serta torsi 7.90 ft.lbs. yang dihasilkah dari paduan bore 63.5 mm dan stroke 47.2 mm mesin CBR 150 berhasil mengungguli kompetitor-kompetitiornya di kelas Sport 125-160 cc.


7. New Ninja 250  

Image

Dengan mengusung sistem bahan bakar injeksi, New Ninja berhasil meraih penghargaan sebagai Best Performance alias yang terkencang di kelas motor Sport 200-250 cc. Mesin Ninja yang 249 cc sanggup menyemburkan power 23.71 dk dan torsi maksimal 12.03 ft.lbs. Denga top speed yang bisa lebih dari 160 km/jm, manjadikan Ninja unggul dari Honda CBR 250.

Data-data hasil test diatas yang cukup akurat itu, bisa kita, sebagai pencinta two-wheels, jadikan bahan acuan dan tentunya juga bisa  dijadikan sebagai bahan pertimbangan dalam menentukan pacuan favorit kita. (brave-bikes.blog) 

Source: MotorPlus

7 MOTOR TERIRIT VERSI MOTORPLUS AWARD 2012

Dalam ajang MotorPlus Award 2012 ada 7 kategori yang diusung. Salah satunya adalah Best Fuel Consumption. Dalam pengujian konsumsi bahan bakar semua motor menggunakan Pertamax dan dilakukan selama sehari penuh dengan memperhitungkan kondisi lingkungan dan cuaca yang sama. Pengujian ini dilaksanakan di sirkuit gokart Sentul, Bogor, Jawa Barat. Pengujian untuk semua motor dilakukan oleh satu rider pada setiap kategori kelas. Setiap motor juga mendapatkan perlakuan yang sama dengan kecepatan rata-rata 55 km/jam. Karena sistem bahan bakar motor-motor yang akan diuji ada yang sudah menggunakan sistem injeksi dan ada yang belum, maka pihak MotorPlus membagi pungujian kedalam dua metode. Untuk yang injeksi menggunakan metode full to full, sedangkan untuk yang masih karburator diuji dengan metode menggunakan tabung cairan sebagai pengganti tangki bahan bakar.

Dan hasil test akhir menyimpulkan motor-motor diberikut ini sebagai jawara Motor Teririt  tahun 2012 menurut kelas-kelasnya:

1. Yamaha All New Jupiter Z1

Jupiter Z1 Dengan menggunakan sistem bahan bakar yang sudah injeksi, berkapasitas mesin 113.7 cc dengan perpaduan bore 50 mm x stroke 57.9 mm, Bebek injeksi ini bisa menempuh jarak 83.12 km/liter. Dan Jupiter Z1 berhasil manjadi yang teririt diantara pesaing-pesaingnya seperti Blade, Revo Series, Vega ZR, Titan dan semua yang ada di kelas bebek 100-115 cc.

2. Honda Supra X125 Helm In PGM-FI

Supra X FIBebek yang mengandalkan sistem bahan bakar injeksi dengan kapasitas mesin 124.8 cc dengan kombinasi bore 52.4 mm x stroke 57.9 mm ini menjadi bebek teririt mengalahkan Suzuki Shogun dan semua motor di kelas bebek 120-130 cc. Supra X ini mampu menempuh jarak hingga 72.2 km/liter-nya.

3. Yamaha New Jupiter MX  

New MXBebek Sport bermesin tegak dan berkapasitas 134,4 cc dengan kombinasi bore 54.0 mm x stroke 58.7 mm ini mampu berlari sampai 72.9 km/liter. (Wow lebih irit dari Supra 125X PGM-FI) Dengan jarak tersebut menjadikan bebek pada kasta tertinggi di Yamaha ini meraih Best Fuel Consumption menysihkan Satria F-150 dan CS-1 di kelas Bebek Sport 125 – 150 cc.

4. Yamaha Mio J

Mio J hijauMio Sporty versi baru dengan sistem bahan bakar injeksi ini berhasil meraih penghargaan sebagai Best Fuel Consumption, mengungguli Honda Vario, Honda Beat, Suzuki Nex pada kelas Skubek 110 cc. Dengan mesin berkapasitas 113.7 cc dengan kombinasi bore 50 mm x stroke 57.9, Mio J mampu menempuh jarak 68.5 km/liter-nya.

5. Honda Vario Techno 125 PGM-FI

Vario 125Generasi baru dari Honda Vario ini telah mengandalkan sistem bahan bakar injeksi dan mengusung bore 52.4 x stroke 57.9. Kakak Vario 110 ini mampu berlari sampai 56.5 km/liter. Jarak tersebut menjadikannya sebagai Skubek teririt pada kelas Skuber 125 mengalahkan Yamaha Xeon, Suzuki Skydrive dan semua motor di kelasnya.

6. Kawasaki D-Tracker 150  

d tracker

Dengan masih mengandalkan sistem bahan bakar karburator dan dengan mesin berkapasitas 143.2 cc, D-Tracker mampu menjadi Motor Sport Teririt di kelas Sport 125 -160 cc, mengalahkan Suzuki Thunder, Yamaha Vixion, Honda CBR 150R. Bravo!!! Motor ini bisa menempuh jarak hingga 56 km/liter-nya.

7. Yamaha New Scorpio Z

New Scorpio Z

Motor Sport berkapasitas mesin 223 cc dengan kombinasi bore 70 mm x stroke 58 mm ini, mampu menempuh jarak hingga 44 km/liter. Jarak ini menghantarkan New Scorpio Z sebagai the Best Fuel Consumption menyisihkan kompetitor-kompetitornya seperti Honda Tiger dan Honda CBR 250 di kelas Motor Sport 200-250 cc.

Mengingat faktor konsumsi BBM sangat penting dalam memilih kendaraan, terutama untuk tunggangan sehari-hari, maka data-data hasil test diatas bisa menjadi bahan pertimbangan yang bermanfaat dalam menentukan motor yang akan menemani keseharian kita. (brave-bikes.blog)

Source: MotorPlus

Motor Plus Award 2012

Motor Plus Award (MPA) merupakan acara yang digelar dua tahun sekali untuk memberikan penghargaan kepada sepeda-sepeda motor dari pabrikan motor yang tergabung dalam Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI).

Dalam ajang ini pabrikan Honda, Kawasaki, Suzuki, TVS dan Yamaha bersaing untuk meraih penghargaan yang paling bergengsi di Indonesia ini. Untuk tahun 2012 ini MPA dilaksanakan bersamaan dengan event Jakarta Motorcycle Show (JMS) yang resmi dibuka pada hari Rabu 31 Oktober 2012 di Summit Room. Kali ini ada 47 motor yang dipilih dan diuji oleh redaksi Motor Plus.

Pengujian motor tahap pertama dilakukan dengan menggunakan Dynojet milik Probike. Semua performa motor dites dengan engine analyzer untuk mengetahui power dan torsinya.

Pengujian tahap kedua menguji konsumsi bahan bakar, ergonomi, handling, pengereman dan juga keseimbangan. Pengujian ini dilaksanakan di sirkuit Sentul Kecil.

Untuk pengujian konsumsi bahan bakar semua motor menggunakan Pertamax dan dilakukan selama sehari penuh dengan memperhitungkan kondisi lingkungan dan cuaca yang sama. (brave-bikes.blog)

Motor Plus Award membagi penghargaannya dalam 7 kelas yaitu:
Bebek 100-115 cc
Bebek 120-130 cc
Bebek sport 125-150 cc
Skubek 110 cc
Skubek 125 cc
Sport 125-160 cc
Sport 200-250 cc

Dan dari ketujuh kelas itu masih dibagi lagi dalam 5 kategori yaitu:
Best Technology
Best Seller
Best Feature
Best Fuel Consumption
Best Performance

Juga ada penghargaan untuk:
Best Bebek
Best Sport
Best Skubek

Respected Bike of the Year
Rookie of the Year
Lifetime Achievement
Bike of the Year

Selain Motor ada juga beberapa kategori lainnya yang diberikan berdasarkan pilihan pembaca (Reader Choice), yaitu:
Oli
Ban
Helm
Knalpot
Dan Sepeda Motor non AISI

DAFTAR PEMENANG MOTOR PLUS AWARD 2012:

BEST TECHNOLOGY

Motor Bebek 100cc – 155cc : Yamaha All New Jupiter Z1

Motor Bebek 120cc – 130cc : Honda Supra X 125 Helm in PGM-FI

Motor Bebek Motor Sport 125cc – 150cc : Yamaha New Jupiter Mx CW (Manual Clutch)

Motor Skubek 110cc : Yamaha Mio J

Motor Skubek 125cc : Honda Vario Techno 125 PGM-FI CBS

Motor Sport 125cc – 160cc : Honda CBR 150R

Motor Sport 200cc – 250cc : Kawasaki New Ninja 250

BEST SELLER

Motor Bebek : Yamaha Vega

Motor Skubek : Honda BeAT

Motor Sport : Yamaha V-ixion

BEST FUTURE

Motor Bebek 100cc – 115cc : Honda New Blade

Motor Bebek 120cc – 130cc : TVS RockZ 125

Motor Bebek Motor Sport 125cc – 150cc : Suzuki NEW SATRIA F-150

Motor Skubek 110cc : Honda Vario Techno CBS

Motor Skubek 125cc : Honda Vario Techno 125 PGM-FI CBS

Motor Sport 125cc – 160cc : Honda CBR 150R

Motor Sport 200cc – 250cc : Kawasaki New Ninja 250

BEST FUEL CONSUMPTION

Motor Bebek 100cc – 115cc : Yamaha All New Jupiter Z1

Motor Bebek 120cc – 130cc : Honda Supra X 125 Helm in PGM-FI

Motor Bebek Motor Sport 125cc – 150cc : Yamaha New Jupiter Mx CW (Manual Clucth)

Motor Skubek 110cc : Yamaha Mio J

Motor Skubek 125cc : Honda Vario Techno 125 PGM-FI CBS

Motor Sport 125cc – 160cc : Kawasaki D-Tracker 150

Motor Sport 200cc – 250cc : Yamaha New Scorpio Z

BEST PERFORMANCE

Motor Bebek 100cc – 115cc : Yamaha All New Jupiter Z1

Motor Bebek 120cc – 130cc : Honda Supra X 125 Helm in

Motor Bebek Motor Sport 125cc – 150cc : Suzuki NEW SATRIA F-150

Motor Skubek 110cc : Honda Vario Techno CBS

Motor Skubek 125cc : Honda Vario Techno 125 PGM-FI CBS

Motor Sport 125cc – 160cc : Honda CBR 150R

Motor Sport 200cc – 250cc : Kawasaki New Ninja 250

BEST OF THE BEST

The Best Motor Bebek : Yamaha All New Jupiter Z1

The Best Motor Sport : Kawasaki New Ninja 250

The Best Motor Skubek : Honda Vario Techno 125 PGM-FI CBS

Respected Bike : Kawasaki Ninja 150R

Rookie of The Year : Kawasaki ER-6n

Lifetime Achievement : Rini Soemarno

MOTOR PLUS Bike of The Year : Honda Vario Techno 125 PGM-FI CBS

READER CHOICE

Produk Oli Terfavorit : Federal Oil

Produk Ban Terfavorit : IRC

Produk Helm Terfavorit : KYT

Produk Knalpot Terfavorit : R9

Produk Sepeda Motor Non AISI Terfavorit : Piaggio

Source: MotorPlus

Bebek Sport Terbaik ( Satria FU vs Jupiter MX vs CS1 )

Di Indonesia ada 3 Bebek Sport atau yang lebih bekennya Super Underbone alias Bebek Super yang terbaik berdasarkan award yang diberikan oleh salah satu Media Otomotif Indonesia.

Semua penghargaan di kategori ini selalu dimenangkan oleh ketiga Super Moped tersebut.

Ketiga bebek sport itu adalah:

SUZUKI SATRIA F150

Suzuki dengan Satria FU, bebek ini diperlengkapi dengan mesin 4 tak, DOHC dengan kapasitas paling gede, yaitu.. 147.3 cc.

SPESIFIKASI SATRIA FU:

DIMENSI
Panjang Keseluruhan mm 1.945
Lebar Keseluruhan mm 652
Tinggi Keseluruhan mm 941
Jarak Antara As Roda mm 1.280
Jarak Mesin ke Tanah mm 95
Berat Kendaraan kg 95
Tinggi Tempat Duduk mm 764
             
MESIN
Jenis 4-Tak, DOHC, Berpendingan Udara, SACS, 4-Katup
Jumlah Silinder 1 (satu)
Diameter Silinder 62 mm
Langkah Piston 48.8 mm
Kapasitas Silinder 147.3 cc
Perbandingan Kompresi 10.2 : 1
Daya Maksimum 16 Ps/9.500 rpm
Torsi Maksimum 1.27 Kg.m . 8.500 rpm
Karburator MIKUNI BS 26 – 187
Saringan Udara Jenis   Kertas
Sistem Starter Elektrik dan Kaki
Sistem Pelumasan Perendaman Oli
TRANSMISI
Kopling Manual plat majemuk tipe basah
Transmisi 6 Percepatan
Arah Perpindahan Gigi 1 Ke bawah, 5 Ke atas
Rantai Penggerak DID 428 DS, 122 mata
RANGKA
Suspensi Depan Teleskopik, pegas spiral, bantalan oli
Suspensi Belakang Lengan ayun, pegas spiral, bantalan oli
Sudut Kemudi 45° (Kanan dan Kiri)
Radius Putar m 2
Rem DepanRem Belakang Cakram/Cakram
Ukuran Ban Depan 70/90-17   38S
Ukuran Ban Belakang 80/90-17   44S
SISTEM LISTRIK
Sistem Pengapian CDI
Busi NGK CR8E/ DENSO U24ESR-N
Accu 12 V (2,5 Ah)/10 HR
Kapasitas :
Tangki Bahan Bakar 4,9 L
Dengan penggantian saringan oli 1.100 ml
Tangki Oli Mesin 1000 ml

Klik untuk Download Spesifikasi Suzuki Satria F150


YAMAHA NEW JUPITER MX

Lalu Yamaha dengan Jupiter MX atau Yamaha T-135LC, mesin moped ini berkapasitas kedua terbesar diantara ketiganya, yaitu134,4 cc.

SPESIFIKASI JUPITER MX:

  • MACHINE
Tipe Mesin : 4 Langkah, 4 Valve SOHC, Berpendingin Cairan
Jumlah / Posisi Silinder : Cylinder Tunggal / Tegak
Volume Silinder : 134,4 cc
Diameter x Langkah : 54,0 x 58,7 mm
Perbandingan Kompresi : 10,9 : 1
Daya Maksimum : 9.21 kW / 8500 rpm
Torsi Maksimum : 12.14 Nm / 6000 rpm
Sistem Starter : Electric Starter dan Kick Starter
Sistem Pelumasan : Basah
Kapasitas Oli Mesin : Total : 1,15 Liter / Penggantian Berkala : 0,94 Liter
Sistim Bahan Bakar : Karburator BS25-58 x 1
Tipe Kopling : Basah, Kopling manual, Multiplat
Tipe Transmisi : (Spoke : Rotary, CW : Seesaw), 4 Kecepatan
Pola Pengoperasian Transmisi : 1-N-2-3-4-5
  • CHASIS
Tipe Rangka : Diamond
Suspensi Depan : Teleskopik
Suspensi Belakang : Lengan Ayun, Suspensi Monocross
Ban Depan : 70/90-17M/C 33P
Ban Belakang : 100/70-17M/C 49P
Rem Depan : Cakram
Rem Belakang : Cakram
  • ELECTRICITY
Sistem Pengapian : DC-CDI
Battery : YB5L-B (12V 5Ah) / GM5Z-3B
Busi : CPR8EA-9 (NGK) / U24EPR-9 (DENSO)
  • DIMENSION
P x L x T : 1.960 mm x 695 mm x 1.080 mm
Jarak Sumbu Roda : 1.245 mm
Jarak Terendah Ke Tanah : 140 mm
Tinggi Tempat Duduk : 770 mm
Berat Isi : 109 Kg
Kapasitas Tangki Bensin : 4 Liter

Klik untuk Download Spesifikasi Yamaha Jupiter MX


HONDA CITY SPORT ONE

Dan Honda dengan City Sport One -nya.. atau biasa disebut dengan CS1..
Moped ini dengan mesin yang berkapasitas paling kecil, yaitu 124,7 cc..

SPESIFIKASI CS1:

  • MESIN
Tipe mesin : 4 langkah, SOHC, liquid cooled
Sistem pendinginan : Radiator dengan kipas elektrik
Diameter x langkah : 58 x 47,2 mm
Volume langkah : 124,7 cc
Perbandingan kompresi : 10,7 : 1
Daya maksimum : 12,8 PS / 10.000 rpm
Torsi maksimum : 1.04 kgf.m / 7.500 rpm
Kopling : Manual, multiplate wet clutch
Starter : Electric starter & kick starter
Busi : ND U24ESR-N / NGK CR8E
  •  KAPASITAS
Kapasitas tangki bahan bakar : 4,1 liter
Kapasitas minyak pelumas mesin : 1,0 liter pada penggantian periodik
Gigi transmsi : 5 kecepatan
Pola pengoperan gigi : 1-N-2-3-4-5
  •  KELISTRIKAN
Aki : MF, 12V – 3,5 A.h
Sistem pengapian : DC – CDI
  •  DIMENSI
Panjang x lebar x tinggi : 1.932 x 682 x 1.042 mm
Jarak sumbu roda : 1.251 mm
Jarak terendah ke tanah : 130 mm
Berat kosong : 114 kg
  •  RANGKA
Tipe rangka : Twin tube frame
Tipe suspensi depan : Teleskopik
Tipe suspensi belakang : Tunggal (Monoshock)
Ukuran ban depan : 70/90 – 17 M/C 38P
Ukuran ban belakang : 80/90 – 17 M/C 44P
Rem depan : Cakram hidrolik, dengan piston ganda
Rem belakang : Cakram hidrolik, dengan piston tunggal

Klik untuk Download Spesifikasi Honda CS1


KOMPARASI  FU vs MX vs CS1

Ketiga-tiganya memiliki kelebihan masing-masing, dan juga tampil dengan karakter yang berbeda.

FU berpenampilan ayam jago dengan kapasitas mesin paling besar ini merupakan moped yang cepat bahkan bisa dibilang tercepat dari semua moped. Trosi dan Powernya top.. Match banget sama yang suka top speed. Tapi dengan begitu FU juga doyan minum bahan bakar.

Sedangkan Jupiter MX satu-satunya Bebek super yang berpenampilan Bebek kental. MX memiliki karakter mesin yang kuat pada putaran bawah. Sangat cocok diajak membelah kemacetan kota.

Dan CS1 Bebek Super dengan penampilan yang paling menarik perhatian. CS1 adalah satu-satunya bebek yang berpenampilan unik. Bebek ini walaupun dengan kapasitas mesin paling kecil dan rada lemah tarikannya pada putaran bawah tapi memiliki great speed pada putaran atas.

Meskipun ketiganya memiliki karakter yang beda tapi sangat sering dibanding-bandingkan..

PERBANDINGAN DARI SEGALA SEGI BERDASARKAN SURVEY:

1.  KENYAMANAN BERKENDARA

  1. CS1
  2. MX
  3. FU

2.  PERFORMA MESIN, AKSELERASI DAN TOP SPEED             

  1. FU
  2. MX
  3. CS1

3.  DESIGN PENAMPILAN                                                  

  1. CS1
  2. FU
  3. MX

4.  TEKNOLOGI MESIN     

  1. MX
  2. FU
  3. CS1

5.  EFISIENSI BAHAN BAKAR      

  1. MX
  2. CS1
  3. FU

6.  SUKU CADANG DAN PERAWATAN                                      

  1. FU
  2. MX
  3. CS1

7.  HARGA DAN KELEBIHAN YANG DITAWARKAN              

  1. MX
  2. FU
  3. CS1

8.  HARGA JUAL KEMBALI

  1. FU
  2. MX
  3. CS1

9.  PALING BANYAK PEMINAT (PEMBELI)                                      

  1. FU
  2. MX
  3. CS1

10. TERFAVORIT                                         

  1. FU
  2. MX
  3. CS1

Mudah-mudahan dengan melihat spesifikasi dan hasil survey masing-masing moped di atas, bisa membantu untuk lebih mengenal Super Moped yang terbaik di Indonesia. (brave-bikes.blog)